Apa Saja Modal untuk Memonetisasi Blog?

(toc)

ide-monetisasi-blog
Image by mohamed Hassan from Pixabay 

Modal untuk Monetisasi Blog

Setelah sebelumnya kita membahas mengenai Cara MendapatkanPenghasilan Dari Blog, Kali ini saya akan membahas mengenai: Apa Saja Modal untuk Memonetisasi Blog?

Banyak orang, belum mengetahui tentang pembahasan ini, yang akibatnya. Website atau blog sulit untuk di monetisasi atau bahkan di tolak terus oleh Google Adsense. Untuk Mengatasi hal ini. Anda harus mengetahui Tentang apa saja, modal untuk monetisasi blog Anda.

Berikut ini adalah hal-hal yang harus diperhatikan sebelum anda mengajukan monetisasi blog Anda:

1. anda harus membangun blog semenarik mungkin danberkualitas. Dari segi konten dan tampilan. Untuk membuat blog sangat mudah sekali, karena saat ini banyak sekali platform blog yang dapat anda pilih, kalau saya sendiri. Menggunakan Platform Blogger atau dulu dikenal dengan Blogspot. Mengapa pilih blog atau blogspot? 

Alasanya, sederhana. Karena mudah digunakan untuk pemula. Kedua karena domain dan hostingnya gratis. Yang ketiga, karena blogger sudah terintegrasi dengan google, yang memberikan kemudahan pada fitu-fiturnya. Seperti, Google Adsense, Google analytics dan lain-lainnya. Oleh karena itu, saya menyarankan untuk anda juga, agar menggunakan Blogger.

2. Anda harus bisa mendatangkan Pembaca dan buat mereka betah bahkan ketagihan untuk membaca setiap postingan yang ada di blog anda. Karena ini juga akan mempengaruhi monetisasi blog anda.

3. memiliki trafik tinggi. Hampir semua cara agar blog dapat dimonetisasi adalah memiliki trafik tinggi atau banyaknya pengunjung. Jadi, semakin tinggi trafik blog anda, maka semakin mudah juga jalan anda untuk monetisasi. 

Karena itu, saya sangat menyarankan. Buatlah konten yang menarik, mudah dipahami, dan yang paling penting adalah konten yang original unik buatan sendiri, bukan hasil copy dari blog lain.

4. Sabar dan Konsisten. Ini adalah modal terakhir yang anda butuhkan untuk monetisai sebuah blog, banyak orang yang kurang sabar dan tidak konsisten dalam membuat suatu konten. Akibatnya, mereka banyak mengeluh dan kesusahan untuk memonetisasi blognya. 

Kenapa harus sabar dan konsisten? Sebab, ada satu hal yang harus benar-benar anda pahami. Bahwa, monetisasi blog itu. Tidaklah instan dan semua membutuhkan proses.

Bisakah Blog dijadikan sumber penghasilan Utama?

Jawabanya! Bisa saja!

Karena, sebenarnya blogger itu terdiri dari 2 tipe: blogger Part-time dan Blogger Full-time

A. Part-Time Blogger

Adalah blogger yang menjadikan blog sebagai sampingan, misalnya karena hobi atau ingin mendapat penghasilan tambahan (Pasif Income), karena Dia memiliki sumber penghasilan lainnya yang utama.

B. Full-Time Blogger

Adalah blogger yang menjadikan blog sebagai penghasilan utamanya.

Keduanya memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Jika part-time blogger, kelebihanya anda masih memiliki sumber penghasilan lainnya dan bisa mengerjakan hal lain atau pekerjaan lainnya. Sedangkan kekurangannya, anda harus bisa mengatur waktu untuk menulis blog agar blog tetap up to date. 

Sementara itu, Full-time Blogger kelebihannya, anda jadi lebih focus mengelola konten yang ada di blog anda. Tapi kekurangannya, penghasilan beberapa cara monetisasi ini tidak stabil. Artinya, kadang uang yang di dapatkan banyak, tapi kadang juga yang dihasilkan sedikit. Karena itu, anda harus lebih ekstra dalam memproduksi konten dan memaksimalkannya, agar penghasilan dari monetisasi anda stabil.

Jadi kesimpulannya, Mending Part-Time Blogger atau Mending Full-Time Blogger?

Semua itu, Kembali lagi kepada anda, lebih memilih yang mana? Karena setiap keputusan memiliki resikonya tersendiri.

Bagaimana? Apakah anda sudah tercerahkan untuk masalah ini?

Pembahasan Selanjutnya: Topik Konten yang Menghasilkan Uang?

Saya harap, penjelasan yang saya sampaikan dapat dimengerti dan mendatangkan manfaat. Khusus untuk anda yang ingin menjadi seorang blogger. 


Find Out
Related Post



Ikuti AltairGate.com pada Aplikasi GOOGLE NEWS : FOLLOW (Dapatkan Berita Terupdate tentang Dunia Pendidikan dan Hiburan). Klik tanda  (bintang) pada aplikasi GOOGLE NEWS.

Top Post Ad



Below Post Ad