Menghasilan Uang dari Ngeblog, Why Not?

(toc)

Tujuan utama seorang blogger membuat blog bisa bermacam-macam. Ada yang hanya sekedar menyalurkan hobi menulis, mencari teman sehobi, berbagi ilmu dan penglaman atau bahkan menjadikannya sebagai tempat mencari uang. Semuanya bisa dilakukan dengan ngblog. Dan jika Anda adalah salah satu dari blogger yang ingin menjadikan aktivitas ngeblog sebagai tempat mencari uang, Anda sudah berada pada jalur yang benar.

Bagaimana cara menghasilkan uang dari ngeblog?


Jawabannya ada banyak cara. Diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Menjadi publisher atau penerbit iklan
Anda bisa memasang iklan pada blog Anda untuk mendapatkan uang. Ada banyak program periklanan online yang bisa Anda ikuti, misalnya program Google Adsense dari Google. Dalam hal ini Anda harus memenuhi kriteria dan persyaratan tertentu yang diberlakukan oleh program periklanan tersebut.

2. Review Product
Anda bisa mereview (membuat ulasan) produk tertentu dari produsen yang ingin produknya di-review oleh Anda. Namun untuk hal ini, blog Anda harus memiliki peringkat yang baik di search engine sehingga produsen mau memilih blog Anda untuk meriview produk mereka. Keahlian menulis artikel yang baik juga sangat diperlukan dalam hal ini. Jangan kuatir, Anda bisa berlatih membuat sebuah artikel yang baik setiap hari bukan?

3. Menawarkan jasa
Anda juga bisa menawarkan jasa tertentu di blog Anda misalnya jasa mengetik, jasa membuat presentasi powerpoint, jasa membuat logo di coreldraw dan lainnya. 

4. Dan lain-lain
Tentunya banyak sekali cara menghasilkan uang dari ngeblog. Seiring jam terbang Anda yang terus meningkat dalam blogging, Anda akan bertemu dengan banyak rekan blogger yang bisa memberikan Anda banyak informasi tentang cara menghasilkan uang dari ngeblog. Namun demikian Anda tetap harus berhati-hati, penipuan dan kejahatan bisa terjadi di dunia nyata dan di Internet. Pastikan untuk selalu mengecek kebenaran informasi yang didapat sebelum Anda memutuskan sesuatu.

Jadi.. menghasilkan uang dari ngeblog, why not?.
Find Out
Related Post



Ikuti AltairGate.com pada Aplikasi GOOGLE NEWS : FOLLOW (Dapatkan Berita Terupdate tentang Dunia Pendidikan dan Hiburan). Klik tanda  (bintang) pada aplikasi GOOGLE NEWS.

Top Post Ad



Below Post Ad