Loading Blog yang Terlalu Berat akan Membuat Blog Sepi Pengunjung

(toc)

Sudahkah Anda mengetes seberapa cepat atau baik loading blog Anda? jika belum, sudah saatnya Anda memperhatikan seberapa baik loading atau pemuatan blog Anda. Hal ini dikarenakan loading blog yang terlalu berat akan membuat blog Anda menjadi sepi pengunjung.

Saat seseorang menemukan link blog kita di hasil pencarian Search Engine dan memutuskan untuk mengklik link blog kita tersebut, browser kemudian akan mengarahkannya menuju blog kita. Namun jika pada saat loading atau pemuatan halaman blog kita ternyata terlalu lama, maka bisa saja ia mengurungkan niat dan mengklik tombol back pada browser. Jika hal ini terjadi berulang-ulang, maka bisa dipastikan blog kita akan kehilangan banyak pengunjung atau menjadi sepi pengunjung.


Apa saja kira-kira yang bisa membuat sebuah blog berat loading nya? 

Berikut beberapa hal yang bisa membuat sebuah blog menjadi berat proses loading atau pemuatannya :

1. Banyaknya penggunaan java script pada template
Jika template blog yang Anda gunakan menggunakan banyak java script, misalnya java script untuk page number dan lainnya, maka hal ini akan menambah berat loading blog Anda. 

2. Penggunaan banyak widget
Widget yang dipasang pada blog juga akan menambah berat loading blog. Untuk itu gunakan sedikit mungkin widget pada blog. Misalnya saja widget berupa jam atau kalender pada blog yang tidak terlalu penting bisa Anda hilangkan.

3. Banyaknya iklan
Banyaknya iklan yang terpasang pada blog juga bisa menambah lama loading blog. Selain itu, terlalu banyak iklan yang dipasang juga bisa mengurangi kenyamanan pengunjung blog. Jadi pasanglah iklan sewajarnya saja dan pada tempat yang tidak mengganggu kenyamanan pengunjung blog untuk membaca artikel yang kita sajikan pada blog kita.

Dimanakah saya bisa mengetes kecepatan loading blog?

Google telah menyediakan sebuah alat uji untuk mengetes seberapa baik atau cepat loading blog anda. Anda bisa mengunjungi link Page Speed Insights berikut ini :

Setelah halaman Page Speed Insights terbuka, Anda bisa memasukkan URL blog Anda pada kotak yang tersedia, lalu klik Analisis.

Anda akan melihat :

1. Kecepatan loading blog di perangkat Seluler atau Mobile
2. Kecepatan loading blog di perangkat Dekstop

Jika score kecepatan loading blog anda 75/100, itu berarti normal. Tetapi jika score kecepatan loading blog Anda dibawah 75/100, berarti blog anda termasuk blog yang berat loadingnya. Anda bisa segera melakukan langkah perbaikan loading blog secepatnya dengan memperhatikan beberapa hal yang telah saya tuliskan di atas.

Page Speed Insights juga menggunakan notifikasi warna pada score kecepatan loading blog. Hijau sebagai baik atau cepat, orange sebagai cukup baik dan merah sebagai kurang baik atau terlalu berat loading nya.

Anda juga bisa membaca artikel : Cara Menurunkan Bounce Rate Sebuah Blog

Demikian artikel loading blog yang terlalu berat akan membuat blog sepi pengunjung. Semoga bermanfaat.
Find Out
Related Post



Ikuti AltairGate.com pada Aplikasi GOOGLE NEWS : FOLLOW (Dapatkan Berita Terupdate tentang Dunia Pendidikan dan Hiburan). Klik tanda  (bintang) pada aplikasi GOOGLE NEWS.

Top Post Ad



Below Post Ad